Kelender Konten

Cara Membuat Kalender Konten Dengan Bantuan AI

Kamu ingin membuat kalender konten dengan AI ? Jika kamu seorang konten kreator, admin sosial media kalender konten sangat penting sebagai perencanaan dan eksekusi strategi konten yang efektif. Hal ini dapat membantu kamu menentukan apa saja yang harus kamu buat untuk di publikasikan agar kamu dapat memastikan kontenmu selalu relevan, konsisten, dan terstruktur

Kalender konten adalah sebuah jadwal atau rencana yang berisi daftar topik, tanggal posting, dan platform yang akan di gunakan untuk membagikan konten. Kita akan membuat kalender konten dengan bantuan AI secara efektif dan efisien

Membuat Kalender Konten dengan Gemini AI (Google Gemini)

Gemini adalah AI yang di kembangkan oleh Google, Kamu dapat menggunakan gemini hanya dengan memiliki akun Google. Di sini kita akan membuat kalender konten dengan bantuan Gemini

  1. Buka Gemini AI (https://gemini.google.com/app?hl=id)
  2. Masukan prompt : Buatkan kalender konten tentang tutorial komputer dari bulan agustus 2024 sampai dengan september 2024 tiap minggu beserta hastag

    Ini adalah penjelasan prompt / perintah AI agar hasil dari Gemini dapat sesuai dengan yang kamu harapkan
    • Pastikan kamu topik yang di bahas jelas (tutorial komputer)
    • Selalu tuliskan waktu awal dan akhir (bulan agustus 2024 sampai dengan september 2024)
    • Pastikan jangka waktu konten kamu terbit (tiap minggu)
    • Kamu dapat menambahkan informasi tambahan yang kamu butuhkan (beserta hastag)
Membuat kelender konten dengan AI
  1. Dari hasil kalender konten yang telah di buat, kamu juga dapat langsung meng-export nya ke versi Google Sheet untuk membuat task management
Membuat kelender konten dengan AI

Pada Gemini AI ini, kamu juga dapat menyesuaikan topik yang dibuat ataupun memfokuskan pada target audiens tertentu seperti anak-anak dan lain sebagainya. Kamu dapat menyesuaikan pada prompt yang telah kita buat tadi.

Membuat kelender konten dengan AI

Penutup

Dengan membuat kalender konten dengan bantuan AI ini dapat membantu kamu tetap terorganisir, fokus pada tujuan secara efektif dan efisien. Oleh sebab itu hal ini dapat membantu kamu untuk membuat kelender konten secara spesifik sesuai target audiens